Sabtu, 06 Juni 2020

"DATANGNYA IMAM MAHDI 4" By Ust. Abdurrahim

Blog Ki Slamet 42: Guru SMPIT Annur Cimande Menulis
Sabtu, 06 Juni 2020 - 06.13 WIB

 
Image "Imam Mahdi 3 (Foto:Google)
Imam Mahdi
“DATANGNYA IMAM MAHDI 4”
By Ust. Abdurrahim

4.          Kabar Kedatangan Imam Mahdi
Kabar akan datangnya Imam Mahdi di akhir zaman, banyak diceritakan dalam hadits-hadits Rasulullah SAW. Hal tersebut juga berkait dengan turunnya Isa AS. Di antara hadits-hadits tersebut adalah sebagai berikut:
“Al-Mahdi berasal dari keluarga kami. Allah akan mengislahnya dalam waktu semalam.” (HR. Ahmad dari Ali RA)
Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Ummu Salamah RA ia berkata:
“Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, “Al-Mahdi berasal dari keluargaku, dari keturunan Fatimah.” (HR. Abu Dawud)
Diriwayatkan dari Zirr, dari Abdillah, katanya Rasulullah SAW bersabda:
“Seandainya dunia hanya tinggal sehari, Allah pasti akan memanjangkan hari itu sampai Allah mengutus seorang laki-laki dariku, atau dari keluargaku, yang namanya sama dengan namaku, dan nama ayahnya sama dengan nama ayahku.”  (HR. Ahmad)
Rasulullah SAW bersabda:
“Seandainya masa ini tidak lagi tersisa kecuali sehari, Allah pasti mengutus seorang laki-laki dari keluargaku yang memenuhi keadilan, sebagaimana dunia sebelumnya dipenuhi kelaliman.”  (HR. Ahmad)
Di dalam riwayat lain disebutkan,
“Namanya sama dengan namaku, dan nama ayahnya sama dengan nama ayahku.” (HR. Abu Dawud)
Dari Abu Sa’id al-Khudri bahwa Rasulullah SAW bersabda:
“Akan datang al-Mahdi dari umatku. Ia diutus Allah sebagai hujan (pertolongan) bagi manusia. Umat menjadi merasa nikmat, ternak menjadi gemuk, dan bumi mengeluarkan tumbuh-tumbuhannya, dan al-Mahdi membagikan harta benda secara merata.” (HR. Abu Nu’aim)
“Al-Mahdi muncul dari umatku. Allah menurunkan hujan rahmat kepadanya, bumi mengeluarkan tumbuh-tumbuhannya, ia memberi harta secara merata (adil), hewan ternak beranak pinak, jumlah umat semakin besar, dan ia hidup tujuh atau delapan tahun.” (HR. Hakim)
“Al-Mahdi akan datang dengan mengenakan sorban, bersamanya ada penyeru yang menyerukan, “Ini Al-Mahdi Khalifah Allah, ikutilah dia.” (HR. Abu Nu’aim)
Dalil-dalil tersebut, hanyalah sebagian hadits Rasulullah SAW yang mengabarkan kedatangan Al-Mahdi. Masih banyak lagi hadits yang mengabarkan hal tersebut.

~ KSP 42 ~
Sabtu, 06 Juni 2020 – 04.15 WIB
R e f e r e ns i :
Ust. Abdurrahim,
‘Dajjal, Imam Mahdi dan Nabi Isya”
Sandro Jaya Jakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"P U A S A" By Syaikh Abu Malik Kamal bin As Sayyid

http://kertasinga.blogspot.com-Senin, 05 April 2021-13:02 WIB Definisi Shiyam) 1 Shiyam dan shaum secara bahasa adalah menahan diri dari...

"KONTEN ENTRY BLOG"